Lubuklinggau, (Naskah Rakyat) – Kamis 25 November 2021 SMA Negeri 8 Lubuklinggau, melaksanakan upacara bendera peringatan hari Guru Nasional tahun 2021 secara tatap Muka terbatas dengan memperhatikan protokol kesehatan demi pencegahan dan penyebaran Covid-19 Mengingat kondisi yang belum Normal.
Upacara Hari Guru Nasional SMA Negeri 8 dihadiri oleh Kepala SMA Negeri 8 Drs.Romdhon, MM yang bertindak selaku inspektur upacara, dewan guru dan para peserta didik, dalam peringatan Hari Guru Nasional ke-76 tahun 2021 ini ,mengambil Tema Bergerak dengan Hati Pulihkan Pendidikan.
Kepala SMA Negeri 8 Lubuklinggau Drs.Romdhon, MM mengungkapkan, “perayaan Hari Guru Nasional tahun ini tentulah sangat berbeda sekali , karena masih dalam kondisi situasi pandemi Covid-19, pandemi ini merupakan tantangan dan mendorong para guru untuk kreatif dan berinovasi , dalam mengajar ” apapun situasi nya guru tetap menjalankan tugas meskipun dengan kegiatan belajar dan mengajar terbatas,” ungkapnya.
Tambahnya “semoga melalui peringatan Hari Guru Nasional tahun 2021 ini, Para guru semakin jaya sejahterah , dan merdeka dalam mencerdaskan Anak Bangsa “ujarnya
Selain kegiatan upacara Bendera peringatan hari guru Nasional tahun 2021 ini SMA Negeri 8 juga melaksanakan Lomba Nasi Tumpeng dimana lomba ini di ikuti oleh siswa perwakilan kelas masing masing, sementara untuk juri penilai itu merupakan para dewan guru “tutup Drs.Romdhon, MM (ricky)