• Kam. Nov 21st, 2024

Naskah Rakyat

Terdepan dan Terpercaya

GANN dan Disdik Lubuklinggau Jalin Kerjasama Sosialisasi Bahaya Narkoba Kepada Pelajar

ByNaskah Rakyat

Des 7, 2021

Lubuklinggau, (NaskahRakyat) – Gerakan Anti Narkotika Nasional (GANN) Kota Lubuklinggau melakukan kunjungan sekaligus silaturahmi ke kantor dinas pendidikan dan kebudayaan (DISDIK) yang terletak di kelurahan petanang kecamatan lubuklinggau utara II, selasa (07/12/21/2021).

Kunjungan tersebut dilakukan oleh jajaran pengurus GANN Lubuklinggau guna bekerjasama sama dengan dinas terkait dikarenakan GANN lubuklinggau akan melakukan kegiatan sosialisasi bahaya narkoba ke sekolah- sekolah mengingat proses pembelajaran tatap muka sudah mulai berlangsung di sekolah.

Ketua GANN lubuklinggau, Ki Roy Martin menyampaikan, dalam kunjungan ini selain silaturahmi dengan DISDIK kami juga ingin bekerjasama sekaligus meminta izin di karenakan GANN lubuklinggau tahun akan datang melaksanakan serangkaian program kerjanya di antaranya, melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah tentang bahayanya narkoba kepada para pelajar yang ada di sekolah,

“Kegiatan sosialisasi ini kami namakan sebagai NAPZA (Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif),” jelasnya.

Sementara itu, kadisdik kota lubuklinggau, H Dian Candra menyambut sangat baik kunjungan dari GANN lubuklinggau ini, beliau mendukung penuh kegiatan positif yang akan di gelar oleh GANN lubuklinggau tersebut untuk melakukan kegiatan sosialisasi ke sekolah-sekolah yang ada di kawasan kota lubuklinggau.

“Semoga saja kegiatan itu nantinya dapat menjadi ilmu yang bermanfaat bagi pelajar kita karena mereka adalah generasi penerus bangsa,” imbuhnya. (Marta)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *