• Jum. Sep 20th, 2024

Naskah Rakyat

Terdepan dan Terpercaya

Polsek PUT Lakukan Kordinasi Dengan Lintas Sektor 

ByNaskah Rakyat

Okt 21, 2022

Naskah Rakyat, (Rejang Lebong) – Kapolsek Padang Ulak Tanding (PUT) pada jumat (21/10/2022) melakukan Kordinasi Lintas Sektor dengan masyarakat Kecamatan PUT, Binduriang dan kecamatan Sindang Beliti Ulu.

Kapolsek PUT Iptu Joni Karter, SH, yang dulu menjadi Kapolsek Kabawaten Kabupaten Kepahiang dalam sambutannya mengatakan, dirinya menuturkan ucapan terimakasih kepada semua yang hadir

“Sebenarnya acara yang kita lakukan hari ini, sudah lama saya rencanakan namun belum sempat di lakukan karena, begitu banyak tugas yang harus dIselesaikan alhamdullilah hari ini kita bisa melaksanakannya,” ucapnya.

Lebih lanjut kapolsek menjelaskan, tujuan dari pada pertemuan ini tidak lain ingin bersilaturahmi dengan masyarakat yang ada di Kecamatan PUT, SBU dan Binduriang, supaya tali silaturahmi antara anggota kapolsek dan masyarakat bisa berjalan dengan baik. 

“Jangan sampai seluruh stakeholder yang ada didalam Kecamatan PUT dan yang lainya tidak kenal dengan Polsek yang baru,” katanya. 

Sebab ujung tombak kami ada di Desa, baik itu di Kepala Desa, Sekdes dan masyarakat, jadi saya mohon dukungannya, mari kita bersama-sama menjaga keamanan, kalau di Desa aman kami pun dari pihak polsek  juga ikut aman, tolong aktifkan kamtibmas di masing masing desa, pungkasnya.

Lalu kapolsek menambahkan sesuai arahan dari Kapolres Rejang Lebong AKBP, Tònny Kurniawan, S.IK, agar setiap desa mengaktifkan kembali pos kamling, serta menghidupkan kembali kegiatan karang taruna, dii desa-desa baik itu di dalam PUT, SBU dan Binduriang.

Diwaktu yang bersamaan Camat PUT Riduan, S.Km, juga mengatakan, ini merupakan ajang yang sangat baik sekali, momentum yang kita lakukan hari ini selain kita berkenalan dengan kapolsek yang baru sekaligus juga bersilaturahmi dengan para anggota kapolsek PUT.

“Saya berharap agar komunikasi ini  berjalan terus baik dengan Kapolsek langsung maupun dengan angkota kapolsek di wilayah kecamatan ini terkhusus masyarakat PUT, SBU dan Binduriang,” sampai camat. 
   
Hadri dalam acara itu Kepala Dèsa serta Sekdes se Kecamatan PUT, Kpala Desa, sekdes  se SBU, Kepala Desa Binduriang, perwakilan puskesmas, Kepala Sekolah Bank BRI PUT, Bank Bengkulu PUT, para pendamping Desa, Kepala  KUA, serta masyarakat. (AM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *