• Jum. Nov 22nd, 2024

Naskah Rakyat

Terdepan dan Terpercaya

Fauzi H Amro Targetkan Ketua DPRD MLM dan Bupati Walikota Dari Partai NasDem

ByNaskah Rakyat

Mar 2, 2022

Musi Rawas, (NaskahRakyat) – Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai NasDem, Fauzi H Amro, yang melakukan Reses ke Daerah Pemilihan (Dapil) atau Kunjungan Perorangan, masa persidangan III tahun sidang 2022, berkunjung ke Kabupaten Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muratara (MLM). Rabu (03/03/2022).

Reses dimulai dengan menghadiri pelantikan PPDI di Kabupaten Musi Rawas Utara dan dilanjutkan penyerahan bantuan 1000 paket sembako kerjasama antara Bank Tabungan Negara (BTN) Cabang Lubuklinggau dengan Yasayan Safa Mandiri Madani untuk masyarakat terdampak Covid-19.

Usai memberikan bantuan secara simbolis Fauzi H Amro bersama rombongan langsung ke lokasi reses, dimana reses sekaligus konsolidasi partai tersebut berlangsung di Ball Room Hotel Dafam Lubuklinggau, di Jl Lintas Sumatera, Kelurahan Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan I, Kota Lubuklinggau.

Dalam reses tersebut Fauzi H Amro menyampaikan, bahwa pada hari ini adalah titik ke 3 ia melakukan reses perorangan, dirinya menjelaskan bahwa reses ini berbarengan dengan konsolidasi DPC NasDem Musi Rawas.

“Kita sudah meyakini target kita di Musi Rawas, kita sekarang sudah ada 5 kursi, setelah kita mendengar paparan dari pengurus kecamatan tadi, kita optimis meraih 8 kursi DPR di Kabupaten Musi Rawas dengan kondisi dan caleg kita hari ini,” ucapnya.

Selain itu, dirinya juga mejelaskan, karena pada bulan mei ini kita ada Verifikasi administrasi oleh KPU bagi partai yang lolos di DPR RI, sementara partai NasDem di bulan april seluruh DPD NasDem Se-Sumsel harus selsai melakukan verifikasi administrasi, tadi kita sudah menanyakan kesiapan masing-masing kecamatan ada 14 kecamatan, 199 desa dan kelurahan dan insyallah mereka menyatakan siap verifikasi administrasi di bulan april maupun verifikasi oleh KPU pada bulan mei, pungkas Fauzi yang juga merupakan ketua DPP Bapilu Partai NasDem Sumatera III.

Lanjutnya, ia juga menuturkan bahwa setiap satu bulan dirinya mengeluarkan batuan 1 milyar satu bulan, bantuan tersebut untuk keperluan agama dan pendidikan yang mencakupi rumah ibadah seperti, masjid, musholah, gereja, vihara dan pure, untuk pendidikan seperti, TK, PAUD dan Madras.

“Karena suara saya terbanyak di 3 kabupaten kota ini, jadi saya akan memprioritaskan di Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muratara setelahnya baru ke Muba, Banyuasin dan Palembang,” ungkap Fauzi.

Saat ditanya mengenai target pertai NasDem di 3 Kabupaten Kota, Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muratara, ia menyampaikan bahwa dengan kondisi yang ada Partai NasDem di 3 wilayah ini akan memenangkan pemilu.

“Kita targetkan Linggau Ketua DPR, Musi Rawas Ketua DPR dan Muratara Ketua DPR, insyallah bupati dan walikota dari Partai NasDem,” harapnya. (Padri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *