• Jum. Nov 22nd, 2024

Naskah Rakyat

Terdepan dan Terpercaya

Masyarakat Setuju Hadirnya Mypertamina

ByNaskah Rakyat

Jul 31, 2022

Lubuklinggau, (NaskahRakyat) – Penerapan pembelian BBM jenis Pertalite dan Solar menggunakan aplikasi Mypertamina, di wilayah Kota Lubuklinggau, saat ini masih dalam tahap sosialisasi. Saat ini pertamina membuka stand sosialisasi pendaftaran BBM subsidi yang akan diterapkan bagi pengendara kendaraan roda empat di Taman Olahraga Silampari (TOS) Lubuklinggau. Minggu (31/07/2022).

Sales brand manager pertamina rayon 4 Sumsel Babel, Saqifauzan, didampingi ketua
Hiswana Migas Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muaratara, Winasta, ST mengatakan, bahwa hari ini ia melakukan sosialisasi pendaftaran konsumen solar subsidi atau pertalite roda 4 (empat) menggunakan aplikasi Mypertamina. Dengan hadirnya Mypertamina ini memudahkan masyarakat dalam proses pembelian BBM, masyarakat tinggal menunjukan barcode Mypertamina saat melakukan pembelian BBM di SPBU.

“Jadi masyarakat tidak perlu menunjukan aplikasi Mypertamina, masyarakat tinggal menunjukan barcode (QR Code) saja, nanti oleh SPBU discan lalu untuk pembayarannya pun bisa langsung cas seperti biasanya,” kata Saqifauzan.

Untuk mendaftarkan solar subsidi atau pertalite roda 4 (empat) masyarakat tidak perlu repot cukup menyiapkan lima dokumen saja, pertama foto KTP, kedua foto diri sendiri atau selfie, ketiga foto STNK keempat foto kendaraan dan kelima foto nomor polisi (BG) dan aplikasi Mypertamina.

Selain itu, Mypertamina ini salah satu untuk mencegah mal modifikasi tanki kendaraan yang digunakan oleh oknum-oknum yang mencari keuntungan pada penjualan BBM, dengan adanya ini untuk minimalisir masalah-masalah seperti itu karena pada aplikasi mypertamina, memasukan masa berlakunya STNK, masa berlakunya pajak, dan juga kita juga kita selalu mengingatkan SPBU dan akan koordinasi dengan Disperindag serta aparat setempat supaya bisa ditindaklanjuti, pungkasnya.

Semoga dengan adanya ini kuota subsidi bisa terjaga dan masyakarat yang beli pun, masyarakat yang benar berhak mengunakan pertalite dan solar, harapnya.

Penerapan pembelian BBM subsidi jenis Pertalite dan Solar ini mendapat tanggapan positif dari masyarakat karena dengan menggunakan Mypertamina mengisi BBM menjadi simpel.

Tomy Mafinal, salah satu warga Kota Lubuklinggau mengaku sangat setuju dengan adanya aplikasi Mypertamina ini, selain untuk menertibkan pembelian yang berlebihan juga BBM Subsidi ini bisa tepat sasaran. Saat ini pun masih dalam sosialisasi dan pembelian juga masih normal, ujar Tomy.

Saat ini kondisi pembelian BBM masih terlihat normal, meski antrian cukup panjang, namun, masyarakat mulai melakukan pendaftaran pada aplikasi Mypertamina, agar informasi yang Diterima masyarakat lebih Jelas. (Padri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *