• Sab. Nov 23rd, 2024

Naskah Rakyat

Terdepan dan Terpercaya

3 Atlet CRF ISSI Raih Podium di Silampari Cycling

ByNaskah Rakyat

Agu 6, 2022

Lubuklinggau, (NaskahRakyat)- Deby Febiola, Ade Setian dan Surya, tiga atlet binaan Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kota Lubuklinggau berhasil meraih podium di Silampari Cycling 2022, Sabtu (6/8/2022).

Deby Febiola yang turun di kategori Criterium Women 17 Up Open berhasil duduk di peringkat 1, sementara tak kalah membanggakan Ade Setian berhasil menduduki peringkat 2 di kategori Men Junior. Sementara duduk di peringkat 1 diatas Ade Setian, yakni Feri Yudhoyono atlet asal Lumajang.

Tak hanya itu, di kategori Master A, Surya atau akrab disapa Cuyak yang merupakan pelatih atlet CRF ISSI juga turun dan berhasil menduduki podium ketiga.

Hasil positif ini, diapresiasi oleh Ketua ISSI Kota Lubuklinggau, Febrio Fadilah karena atlet asal Kota Lubuklinggau mampu bersaing dengan atlet-atlet nasional yang ikut serta dalam event akbar balap sepeda kali ini.

Sekedar informasi, Ade Setian dan Deby Febiola bahkan sempat membanggakan Kota Lubuklinggau pada gelaran Porprov Sumsel beberapa waktu lalu dan beberapa event baru-baru ini, termasuk salah satunya saat mereka mengikuti kejuaraan Mountain Bike (MTB) XC Open Championship yang digelar di lintasan Cihuni Chill Park, Kampung Gunung Batu, Cijantra, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang yang berlangsung sejak Sabtu 28 Mei sampai Minggu 29 Mei 2022 lalu dengan menembus 10 besar.

“Alhamdulillah, atlet kita terus mengukir prestasi. Sementara yang tercatat telah memastikan meraih podium baru tiga orang atlet, termasuk saya sendiri,” ujar Ketua ISSI Kota Lubuklinggau, Febrio Fadilah melalui Pelatih Atlet, Cuyak. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *