• Sab. Nov 23rd, 2024

Naskah Rakyat

Terdepan dan Terpercaya

Masyarakat Lubuklinggau, Terima Sosialiasi dan Sembako Dari OJK

ByNaskah Rakyat

Agu 10, 2022

Lubuklinggau, (NaskahRakyat) – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Yayasan Safa Abdi Nusantara bekerjasama dengan anggota DPR RI, H. Fauzi H Amro, mengadakan sosialisai penyuluhan otoritas jasa keuangan dan memberikan bantuan paket sembako kepada warga Kabupaten Musi Rawas secara door to door. (29/07/2022).

Sosialisasi dilakukan tentang kebijakan stimulus OJK dalam Menghadapi Covid-19, ini dilakukan untuk mensosialisasikan dan mengedukasi masyarakat mengenai berbagai kebijakan dan stimulus Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sehingga menyelamatkan, menjaga dan membangkitkan perekonomian nasional di tengah pandemi Covid-19.

“Ini Untuk membantu masyarakat yang lagi kesusahan ditengah pandemi Covid-19 yang belum berakhir, kegiatan ini juga menyerahkan bantuan sembako kepada warga Kota Lubuklinggau yang terdampak pandemi Covid-19,” tutur Irawan ketua Yayasan Safa Abdi Nusantara.

Selain itu Irawan juga menyampaikan, sosialisasi ini mengarah kepada warga terdiri dari masyarakat menengah ke bawah, petani dengan skala menengah ke bawah, buruh harian, pekerja serabutan, supir ojek dan lainnya dengan cara door to door ini bertujuan menjelaskan kebijakan menghadapi Covid 19 dalam bentuk pemberian pamflet kebijakan OJK RI.

Setelah menerima bantuan paket sembako Rima melati menuturkan ucapan terimakasih kepada Yayasan Safa Abdi Nusantara, OJK dan H. Fauzi H Amro. Sebab, ia dan keluarga merasa terbantu dengan diberikannya paket sembako tersebut.

“Kami terasa terbatu dengan adanya sosialisasi dari OJK ini, kami bisa paham tentang peminjaman bank, dan juga kami sekeluarga sangat terbantu pak dengan diberikannya sembako ini, semoga program ini tetap berjalan,” ujarnya. (Padri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *