• Jum. Sep 20th, 2024

Naskah Rakyat

Terdepan dan Terpercaya

Koramil 409-03 Lakukan Komsos dan Temu Kader Malaria

ByNaskah Rakyat

Sep 29, 2022

Rejang Lebong, (Naskah Rakyat)- Komando Distrik Militer Koramil 409-03 Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT), kamis (29/9) melakukan Komunikasi Sosial dengan komponen masyarakat, semester II tahun 2022.

Kegiatan terebut mengusung tema, Generasi Muda Sebagai Wirausaha Milenial Inovatif Berwawasan kebangsaan serta, pertemuan Reorientasi Kader Malaria pada situasi khusus Kabupaten Rejang Lebong, yang dilaksanakan di ruangan pertemuan Koramil 409-03.

Turut hadiri Batuud Serma Beto, Camat PUT Riduan, Skm, Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong, Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu, Kepala Puskesmas PUT, Sindang Beliti Ilir (SBI), Sindang Beliti Ulu (SBU), kota Padang, Binduriang dan para kader Malaria.

Dari data yang didapatkan bawah penyebaran penyakit malaria, yang tersebar didalam 5 kecamatan, untuk Kecamatan Kota Padang terdapat di Desa Tanjung Gelang, talang Bukit Hitam, Talang Gutung, sedangkan di Kecamatan SBI, Desa Suka Marindu serta Desa Talang Gutung dan di Kecamatan SBU, Dusun Badar Agung, Talang Pasma, Palembang Kecil Serta Talang Debu. 

Kecamatan Binduriang terdapat Desa Air Apo, yang tersebar didalam Talang Air Selat, talang Air Putih, Talang Sungai Nuan, Talang Kebon Ilo, Talang Tebat Ubung bahkan pada tahun 2019 yang lalau terdapat ada 1 kasus wabah penyakit malaria, untuk Kecamatan PUT, di talang 40 Gunung Ayu.

Ketua panitia  pelaksana Srimulyati Skm,  dalam keterangannya mengatakan, Dinas Kesehatan Rejang Lebong bersama dengan Koramil PUT Melakukan Komsos serta temu kader malaria.

“Kegiatan ini dilakukan mengingat, kasus malaria ini semakin meningkat di Kabupaten Rejang Lebong, justru hal ini menjadi perhatian bagi dinas kesehatan Rejang Lebong,” katanya.

Batuud Serma Beto koramil 409-03 dalam kata sambutannya mengatakan, sebelum ini kita sudah lakukan kordinasi dengan pihak dinas kesehatan Kabupaten Rejang Lebong akan dilaksanakan kegiatan Komsos dan pertemuan dengan kader malaria yang ada di 5 kecamatan di dalam wilayah Lembak.

“Apapun itu kegiatan yang menyentuh langsung dengan masyarakat kami siap membantu, dengan momentum ini mari kita bersama sama untuk mengatasi penyakit malaria yang ada di dalam 5 kecamatan,” ujar Serma Beto. (AM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *